Lowongan kerja kali ini berasal dari vecproduct, sebuah perusahaan yang sedang berkembang dan membutuhkan team untuk ikut mengembangkan perusahaan.
Vecproduct kali ini sedang membutuhkan karyawan untuk mengisi posisi sebagai admin sosial media, seperti facebook, twitter, kaskus, olx, dan berbagai forum lainnya.
Persyaratannya adalah :
1. Harus mengerti mengenai sosial media
2. Serius dan mau bekerja dengan benar dan harus jujur.
3. Pria atau wanita, usia maksimal 20 – 25 tahun
4. Minimal lulusan SMA atau SMK atau sederajat.
5. Memahami basic pemasaran online atau sosial media seperti kaskus, twitter, facebook, olx dan lain – lain.
6. Bisa membalas komentar dengan benar pelanggan, diutamakan mudah bergaul dengan orang lain melalui sosial media.
7. Diutamakan bisa menggunakan emoticon, caption atau komentar menggunakan bahasa inggris. (bisa menggunakan google translate)
8. Tidak meroko di area kerja atau kantor
9. Diutamakan pernah bekerja di online store atau yang biasa dengan toko online agar lebih mudah menyesuaikan diri. Namun jika tidak pernah, dipersilahkan melamar.
Lokasi kantor berada di Jl. Arcamanik Bandung
Gaji pokok Rp. 1.400.000 belum termasuk bonus
Jadwal jam kerja senin sampai jumat dari jam 08.00 – 17.00 sedangkan pada hari sabtumulai bekerja pada pukul 08.00 – 15.00 dan libur pada hari minggu.
Jika anda berminat dan memenuhi persyaratan yang dibutuhkan, silahkan untuk mengirim lamaran melalui email.
Kirimkan CV dan Link sosial media yang anda punya seperti facebook, twitter, instragram, dan lain – lainnya seputar sosial media melalui email.
Email : vecproduct_hrd@yahoo.com
Subjek email : “Admin Socmed Kaskus 2015”
Jika anda berminat silahkan kirim lamaran tersebut, melalui email dan tidak melalui pos atau datang ke kantor.
Semoga informasi lowongan kerja diloker.com kali ini memberikan kita semua berkah.
Tags: #Alamat Vecproduct #Gawean Admin Sosmed Juni #Gawean Vecproduct Juni
Zainal Arifn4 years ago
Salam sejatera.
Saya Zainal Arifin berminat kerja di Perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin. Saya lulusan S1 Bhs. Inggris, bisa komputer, Microsoft Office, aktif di Sosial Media.
Mohon maaf tidak sempat buat lamaran lengkap karena saya pakai smartphone.
Contact person saya:
WhatsApp : –
LINE : –
Facebook : Zain Achilles
Twitter : @Zain_Fin
PIN BB : –
Jika saya dianggap layak maka saya akan sangat senang menerima kabar dari peruhasaan yang Bapak/Ibu pimpin.
Thank you very much.
Elsa4 years ago
Selamat malam mas zainal, mohon maaf saya edit kontak wa, line nya untuk menghindari penipuan. Sebelumnya hanya ingin memberi tahu bahwa jika mas zainal ingin melamar pekerjaan, cukup dengan mengirim emailnya saja 🙂
wawan4 years ago
kalau jauh bgaimana bu? saya dari aceh
Elsa4 years ago
Jika memang akan tinggal di bandung silahkan melamar